Jakarta - Beberapa tahun belakangan ini, Acai Berry sangat populer di kalangan para pelaku diet sebagai pelangsing tubuh dan konon bisa membuat lebih awet muda. Sejumlah selebriti dunia bahkan ikut menambah kepopuleran buah ini, sebut saja Oprah Winfrey, Brad Pitt, Angelina Jolie dan Matthew McConaughey.
Keunggulan buah ini dalam penurunan berat badan bahkan telah diakui oleh beberapa pakar kesehatan. Dr. Nicholas Perricone, MD, seorang Profesor Kedokteran di Michigan State University, yang menangani masalah diet, suplemen, dan kulit, mengatakan bahwa Acai Berry menjadi buah nomor satu yang dapat menurunkan berat badan.
Namun, tak sedikit juga yang masih meragukan keampuhan Acai Berry dalam membakar lemak. Masih ada pro dan kontra di balik gembar-gembornya manfaat Acai Berry. Sebelum membahas efektif atau aman tidaknya Acai Berry untuk diet, ada baiknya bila Anda mengenal dulu, buah apa ini sebenarnya?
Apa Itu Acai Berry?
Dikutip dari Every Diet, Acai Berry adalah buah mungil berbentuk bulat, dengan warna ungu kemerahan. Buah ini berasal dari pohon tinggi, sejenis pohon kelapa yang berasal dari Amerika Tengah dan Selatan. Buah ini mirip dengan bluberry, cranberry, dan buah berwarna ungu gelap lainnya. Pohon Acai Berry sendiri telah dimanfaatkan secara tradisional di Brazil.
Acai Berry untuk Diet
Banyak riset yang menunjukan, mengonsumsi makanan yang kaya akan antioksidan akan membantu program diet Anda. Dalam tubuh, antioksidan membantu menetralisir radikal bebas yang dapat merusak sel-sel dan menyebabkan masalah kesehatan. Tubuh butuh untuk mendapatkan masukan antioksidan secara berkelanjutan. Agar antioksidan yang hilang terganti dengan cepat, disarankan untuk banyak mengonsumsi buah yang kaya akan zat ini.
Bagaimana dengan kadar antioksidan di dalam Acai Berry? Para ahli bahwa buah ini memiliki kombinasi dari asam lemak, asam amino dan pitosterol yang dapat membantu meningkatkan metabolisme, melancarkan pencernaan dan mengurangi nafsu makan. Selain itu, buah ini juga mempunyai manfaat lain, seperti membersihkan racun dalam tubuh, meningkatkan kekebalan tubuh, menyehatkan jantung, mencerdaskan otak, mengurangi insomnia, dan sebagai obat awet muda. Acai Berry biasanya dikemas bentuk kapsul, serbuk, atau bisa juga dijadikan jus.
Pro dan Kontra
Walapun sudah banyak penelitian yang mengatakan kalau buah ini bagus untuk kesehatan, buah Berry tetap masih menimbulkan pro dan kontra dalam lingkup masyarakat. Berikut penyebab Acai Berry menjadi sesuatu yang masih kontroversial.
Pro:
1. Beberapa peneliti ilmiah menjelaskan bahwa Acai Berry bagus untuk kesehatan.
2. Kandungan antioksidan di dalamnya dapat mengurangi risiko terkena penyakit, seperti jantung atau kanker.
3. Antioksidan buah ini juga bisa menetralisir radikal bebas yang diproduksi selama program diet berlangsung.
4. Bagi wanita tang sedang diet akan mengalami penurunan nafsu makan dan menjadi lebih bersemangat setelah mengonsumsi buah Acai Berry.
Kontra:
1. Banyak penipuan yang dilakukan oleh berbagai website yang menjual produk untuk diet mengatasnamakan Acai Berry, namun belum terbukti keasliannya.
2. Tidak membuat para pelaku diet untuk mengubah pola makan menjadi lebih sehat, karena hanya mengandalkan keunggulan Acai Berry.
3. Memberikan sugesti bahwa tubuh yang gemuk bisa langsing secara cepat hanya dengan mengonsumsi buah ini.
Kesimpulannya, Acai Berry memang baik dikonsumsi untuk kesehatan, terutama para wanita yang sedang melaksanakan program melangsingkan tubuh. Akan tetapi, sebaiknya Anda tidak hanya mengandalkan Acai Berry sebagai satu-satunya makanan untuk menurunkan berat badan. Tetap kombinasikan dengan sayur, makanan rendah lemak dan buah segar sebagai asupan makanan.
Jika pelaku diet mengalami penurunan berat badan setelah mengonsumsi buah ini, itu berarti merupakan efek dari pola diet secara keseluruhan yang sedang Anda lakukan, bukan efek khusus yang terjadi karena Acai Berry. Buah ini sebaiknya hanya digunakan sebagai suplemen yang membantu kesehatan tubuh. Tetapi tidak dapat diandalkan sebagai satu-satunya buah yang baik ketika sedang diet.
Sumber : wolipop
No comments:
Post a Comment